Sosialisasi akun belajar.id Kabupaten Klungkung

 Selasa, 22 Maret 2022

Penggunaan akun belajar.id sebagai bagian dari program Kerjasama Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi dengan Google (Google for Education) dalam pemanfaatan tools Google Workspace for Education untuk kepentingan kemajuan pendidikan di Indonesia. Pada pengembangannya dapat digunakan SSO (Single Sign On) untuk seluruh aplikasi yang dikeluarkan Kemdikbudristek.

Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Klungkung menyelenggarakan sosialisasi akun belajar.id, dengan beberapa topik :

  • Aktifasi dan pemanfaatan akun belajar.id
  • SSO untuk SIMPKB dan platform Merdeka Mengajar
  • Google Certified (sertifikasi pendidik oleh google)
  • Optimasi Chromebook


Kegiatan akan dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Klungkung Drs. I Ketut Sujana, M.Pd.H, kemudian dilanjutkan oleh ASR Google For Education Ranggong dan dari GEG Indonesia diwakili oleh GEG Tabanan I Gede Yokta Pradana. Co Kapten belajar.id Klungkung I Putu Ardi Supartawan.




Kegiatan ini diharapkan mampu membawa awal perubahan di kabupaten Klungkung untuk digitalisasi sebagai pendukung pendidikan.




Menautkan akun belajar.id ke SIMPKB


Menautkan akun belajar.id dengan Platform Merdeka Belajar


Reset Akun belajar.id melalui admin console




0 Komentar