Pembelajaran Hybrid Learning (daring dan tatap muka langsung) di SMK PGRI Klungkung

Selasa, 2 November 2021

Pandemi Covid-19 walaupun mulai reda namun pembelajaran tetap dibatasi oleh Pemerintah sehingga sekolah perlu menemukan cara pembelajaran efektif. SMK PGRI Klungkung merupakan sekolah kejuruan bidang Pariwisata dan Kuliner meminta GEG Klungkung untuk membantu solusi atas permasalahan tersebut.

SMK PGRI Klungkung telah memiliki Google Workspace for Education (smkpgriklk.sch.id), sehingga mempermudah solusi yang diberikan. Maka diputuskan menggunakan Google Classroom (Google Workspace for Education) untuk seluruh siswa dan guru untuk pembelajaran dan pengawasan pembelajaran oleh Kepala Sekolah.

Materi yang diberikan :

  • Membuat Kelas pada Classroom
  • Konfigurasi Kelas pada Classroom
  • Mengundang siswa pada Classroom
  • Mengundang Kepala Sekolah sebagai Guru pendamping
  • Menambahkan email wali/orang tua siswa pada Classroom
  • Membuat topik materi pembelajaran
  • Memasukkan materi  pembelajaran
  • Membuat penugasan dan penjadwalan
  • Membuat tugas, menjadwalkan dan penilaian dengan rubrik
  • Membuat soal essay pendek dan menjadwalkan
  • Membuat soal dengan google form
  • Menilai dengan rubrik
  • Menilai essay pendek
  • Memasukkan hasil google form pada classroom



0 Komentar